Mengenai Saya

Foto saya
Hidup adalah untuk berkarya. Memotivasi diri sendiri dan orang lain. Menjadi inspirasi bagi orang lain. Menjadikan oranglain jadi inspirasi.
Tampilkan postingan dengan label Tips mahasiswa sukses. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Tips mahasiswa sukses. Tampilkan semua postingan

Jumat, 01 Oktober 2021

PELUANG PROFESI DI ERA DIGITAL BAGI LULUSAN IAKN TARUTUNG

Oleh: Marina Letara Nababan, M.Pd

 


     Sejak terjadinya pandemi Covid-19 pada awal bulan Maret 2020 di Indonesia telah memaksa banyak aktifitas dilakukan secara online dalam berbagai bidang. Secara khusus bidang pendidikan, Kemendikbudristek mewajibkan seluruh institusi pendidikan mulai dari lembaga TK, SD, SMP, SMA/ SMK hingga seluruh perguruan tinggi harus melaksanakan kegiatan pembelajaran secara online atau daring (dalam jaringan). Hal ini dilakukan sebagai salah satu upaya mencegah penularan menyebarnya virus covid-19. Oleh karena itu, para pendidik guru maupun dosen serta seluruh siswa dan mahasiswa melakukan kegiatan belajar dan pembelajaran dari rumah masing-masing.

    Sadar atau tidak sadar masa pandemi covid-19 telah memacu perkembangan teknologi begitu cepat. Termasuk dalam dunia pendidikan. Metode pembelajaran daring maupun online menjadi salah satu indikasi bahwa penyelenggaraaan pendidikan telah dilakukan dengan metode digitalisasi. Pembelajaran sebelumnya dilakukan secara tatap muka dimana guru dan siswa bertemu secara langsung di dalam kelas, namun di era digital guru dan siswa dapat bertemu hanya melalui layar smartphone maupun laptop dengan memanfaatkan aplikasi zoom, googlemeet, dan aplikasi pembelajaran online lainnya. Selain itu, kegiatan-kegiatan seminar pendidikan juga telah dilakukan secara online yang pelaksanaannya dapat lebih efektif dan efesien dibandingkan dengan seminar tatap muka. Zaman yang serba digital ini juga telah memberikan kemudahan kepada siswa, mahasiswa, guru, dosen dan juga masyarakat untuk memperoleh segala informasi dengan sangat cepat.

  Era digital menghadirkan kondisi kehidupan dimana semua aktifitas telah dipermudah dengan menggunakan teknologi. Era digital juga ditandai dengan perkembangan teknologi canggih yang menggantikan beberapa teknologi sebelumnya agar menjadi lebih praktis dan modern. Sebagai contoh dalam bidang komunikasi. Pada masa lalu, orang menggunakan handphone haruslah menggunakan kartu SIM untuk berkomunikasi. Namun di era digital saat ini, manusia dapat melakukan komunikasi dengan smartphone dengan fasilitas yang lebih canggih dengan memanfaatkan layanan internet yang lebih maksimal, dan bahkan berkomunikasi dapat dilakukan dengan video call.

    Perkembangan lain yang sangat terlihat di era digital adalah penggunaan aplikasi untuk berbisnis. Teknologi digital membuat perusahaan-perusahaan menjadi lebih mudah dalam menjangkau para konsumen. Dalam sektor keuangan juga ditandai dengan transaksi yang dapat dilakukan melalui smartphone tanpa harus keluar rumah. Perkembangan lain yang sangat terasa adalah kehadiran e-commerce yaitu layanan penyedia produk dan barang dengan cara online dengan menggunakan sebuah aplikasi atau website secara digital. Aplikasi belanja online yang sedang trend sekarang ini seperti shoppee, tokopedia, lazada dan lainnya sangat membantu para konsumen memenuhi kebutuhannya tanpa keluar rumah, bahkan konsumen dapat memesan produk yang diinginkan dari luar kota. Penyedia produk (penjual) juga sangat terbantu dengan aplikasi online ini. Mereka cukup memasarkan produk dagangannya melalui smartphone dan menggunakan transaksi jual beli melalui smartphone. Paling hebatnya orang juga dapat memesan makanan hanya dengan memanfaatkan smartphone. Sungguh canggih dan luar biasa era digital saat ini.

    Tidak bisa dipungkiri bahwa perkembangan era digital telah terbukti mampu menghadirkan banyak kesempatan untuk berkembang. Banyak jenis profesi bermunculan seiring dengan meningkatnya kebutuhan. Tidak bisa juga ditutupi ada dampak-dampak negatif yang terjadi akibat perkembangan teknologi yang sangat cepat ini. Namun, setiap orang dituntut untuk mampu membatasi diri, sehingga dirinya tidak terpengaruh dengan efek negatif yang bisa muncul dari penggunaan teknologi yang serba digital sekarang ini. 

    Era digital yang sangat terbuka ini memberikan banyak peluang untuk berkembang terutama bagi kaum millenial yang cepat belajar menyesuaikan diri dengan perkembangan yang ada. Karena itu, tidak tertutup adanya kemungkinan bagi lulusan IAKN Tarutung maupun calon lulusan yang masih berstatus sebagai mahasiswa untuk memanfaatkan peluang itu. Sumber belajar satu-satunya tidak hanya di perguruan tinggi atau dosen, mahasiswa dapat memanfaatkan smartphone menjadi sumber belajar yang lain yang dapat memberikan ilmu pengetahuan dan meningkatkan keterampilan. Mahasiswa dapat memanfaatkan pelatihan-pelatihan online yang banyak ditawarkan secara gratis maupun berbayar seperti melalui youtube dan aplikasi-aplikasi yang lain. Peluang profesi dengan memanfaatkan teknologi digital sangatlah menjanjikan karena dapat juga menjadi sumber pendapatan dan sekaligus menjadi media untuk memberikan pelayanan bagi masyarakat yang hampir semua telah menggunakan smartphone dalam aktifitas sehari-harinya.

   Lulusan IAKN Tarutung dan calon lulusan telah diperlengkapi dengan didikan dan etika Kristen, maka dituntut harus mengikuti perkembangan teknologi dan mampu untuk menaklukannya. Sebagaimana dalam kisah penciptaan dalam kitab Kejadian 1:1 dikatakan “Pada mulanya Allah menciptakan langit dan bumi”. Nats ini menjadi dasar kepercayaan orang Kristen bahwa semua yang ada di bawah kolong langit merupakan pengembangan yang sudah ada pada mulanya. Allah adalah sumber ilmu pengetahuan dan teknologi. Dalam Amsal 1: 5 dikatakan “baiklah orang bijak mendengar dan menambah ilmu dan baiklah orang yang berpengertian memperoleh bahan pertimbangan”. Maksudnya adalah manusia harus mengembangkan teknologi, tetapi hikmat (pengertian) dari Allah harus digunakan jauh lebih penting untuk memuliakan Allah. Manusia diciptakan segambar dan serupa dengan Allah (Kej 1:27-28), dan diberikan mandat untuk mengelola bumi, maka manusia juga diberikan kemampuan menemukan teknologi dan menggunakannya serta harus dipertanggungjawabkan.

      Banyak peluang yang dapat dimanfaatkan oleh lulusan IAKN Tarutung maupun calon lulusan di era digital saat ini, sehingga sejak dini dapat memperlengkapi diri untuk mengambil bagian dalam kesempatan itu. Sebagai orang-orang yang sudah dididik dalam karakter Kristen, maka haruslah terlibat dalam perkembangan teknologi itu dengan memanfaatkannya sebagai sarana pelayanan dan memberikan edukasi yang positif kepada banyak orang. Beberapa peluang yang dapat dimanfaatkan di era digital dijelaskan secara ringkas berikut ini, dan masing-masing pembaca dapat mengembangkan dan melatih dirinya sesuai dengan potensi dan kemampuan yang dimilikinya.

1.  Educator Content

Beberapa aplikasi yang dapat digunakan sebagai educator content adalah dengan memanfaatkan media sosial yang sudah sangat dikenal masyarakat seperti youtube, tiktok, instagram, telegram, dan facebook. Konten yang disampaikan adalah hal-hal yang tujuannya memberikan edukasi kepada masyarakat pengguna internet. Sebagai contoh, lulusan Prodi PAK (Pendidikan Agama Kristen) dapat membuat media pembelajaran PAK yang menarik dan kreatif serta mempublikasikannya melalui youtube maupun facebook. Banyak guru maupun siswa akan tertolong. Mereka akan memiliki pemahaman dan keterampilan yang baru dengan melihat video pembelajaran yang diupload di youtube. Jika akun youtube yang bersangkutan semakin banyak followernya maka profesi sebagai youtuber dapat juga menjadi salah satu pilihan mendapatkan keuntungan materi.  Aplikasi-aplikasi tersebut dapat juga sebagai salah satu sarana pelayanan yang efektif dan efisien untuk memberitakan Firman Tuhan kepada dunia.

2.  Penulis

Profesi penulis adalah profesi yang cukup menjanjikan bagi yang hobi menulis. Yang tidak hobi menulis tetapi ingin menjadi seorang penulis dapat juga menjadikan dirinya sendiri menjadi seorang penulis dengan banyak berlatih menulis. Telah terbukti bahwa profesi penulis memberikan keuntungan materi yang lumayan seperti penulis buku best seller, penulis kolom di surat kabar, menjadi copywriter, editor, jurnalis, blogger, content writer dan lain sebagainya. Banyak manfaat yang bisa didapatkan sebagai seorang penulis. Selain keuntungan materi, hal yang paling bermanfaat dari profesi seorang penulis adalah ia dapat menularkan ide-ide cemerlang yang ada dalam pikirannya kepada banyak orang. Tulisan yang disampaikan juga dapat memberikan motivasi, semangat dan inspirasi bagi para pembaca. Menjadi seorang penulis adalah peluang yang sangat besar bagi lulusan seluruh program studi yang ada di IAKN Tarutung. Banyak bidang ilmu yang dapat dituangkan dalam sebuah buku. Sepanjang peradaban manusia masih ada, tulisan itu akan tetap abadi dan dibutuhkan oleh masyarakat. Maka, melalui buku, lulusan IAKN Tarutung hadir menjadi berkat bagi banyak orang. 

3.  Entrepreneur

Istilah entrepreneur sering disebut seorang yang berwirausaha. Secara sederhana pengertian wirausaha adalah seseorang yang memiliki sebuah kegiatan usaha yang dikelola secara mandiri yang mampu menjadikan produktivitas yang rendah menjadi tinggi. Sebagai seorang wirausaha memiliki kebebasan untuk mengembangkan usaha yang sedang dikelolanya. Secara mandiri menentukan bagaimana strategi pengelolaannya, keuntungan yang akan diperoleh, SDM yang akan dilibatkan, dan lain sebagainya. Peluang sebagai entrepreneur juga membuka kesempatan bekerja bagi orang lain yang membutuhkan pekerjaan.  Telah terbukti era digital sekarang ini menjadi peluang yang sangat besar bagi dunia enterpreneur. Bisnis online yang semakin berkembang dengan memanfaatkan sistem digitalisasi telah mampu menolong perekonomian Indonesia mampu bertahan ditengah pandemi covid-19.  Lulusan IAKN Tarutung juga dapat memanfaatkan peluang ini misalnya saja menjadi seorang wirausaha millenial bidang edupreneur bagi lulusan Prodi Manajemen Pendidikan Kristen. Sejak dini dapat memperlengkapi diri, mengembangkan potensi dan kemampuan, serta melihat peluang yang ada untuk dapat mengambil bagian menjadi seorang entrepreneur. 

4.  Layanan pendidikan

Salah satu bidang yang sangat diuntungkan dalam perkembangan teknologi era digital adalah bidang pendidikan. Saat ini pendidikan sedang memasuki tahap revolusi industri 4.0. Para kaum millenial khususnya lulusan IAKN Tarutung dapat melihat peluang-peluang yang dapat dimanfaatkan, diantaranya adalah kegiatan-kegiatan pelatihan secara online. Kegiatan pelatihan ini seperti bimbingan belajar secara online, kursus online, yang tentunya materi-materi yang disajikan haruslah menarik dan kreatif. Salah satu bimbingan belajar online yang sudah diakui dan digunakan saat ini di seluruh Indonesia adalah aplikasi ‘ruang guru’. Terbukti bahwa aplikasi ini telah memberikan manfaat yang besar bagi banyak guru dan siswa di tanah air. Bimbingan belajar, kursus, dan pelatihan-pelatihan secara online juga dapat dilakukan dengan memanfaatkan aplikasi zoom, google meet dan sejenisnya. 

5.  Digital marketing

Digital marketing adalah suatu strategi pemasaran dengan menggunakan media digital dan internet. Tujuan digital marketing adalah untuk menarik konsumen dan calon konsumen secara tepat. Tidak hanya mencakup tentang pemasaran/ branding sebuah produk dari perusahaan, teknik digital marketing ini juga sangat cocok diterapkan dalam branding satu lembaga atau institusi pendidikan dalam menarik calon siswa maupun calon mahasiswa. Tentunya dalam hal ini dibutuhkan kretifitas yang tinggi bagaimana supaya orang lain dapat tertarik dengan tampilan dan konten yang disajikan. Beberapa jenis digital marketing adalah seperti website, sosial media, online advertising, email marketing, dan lain sebagainya. Tidak hanya ahli IT yang dapat melakukan digital marketing, siapa saja dapat mengembangkan diri sebagai digital marketing termasuk lulusan IAKN Tarutung, karena era digital saat ini terbuka luas untuk dipelajari oleh siapapun tanpa dibatasi oleh ruang dan waktu. 

6.  Konsultan

Profesi sebagai konsultan adalah salah satu pekerjaan yang cukup diminati dan sangat dibutuhkan. Pengertian konsultan menurut KBBI adalah ahli yang tugasnya memberi petunjuk, pertimbangan, atau nasihat dalam suatu kegiatan (penelitian, dagang, dan sebagainya) atau disebut juga penasihat. Dengan kata lain konsultan adalah tenaga professional yang memberikan jasa kepenasihatan dalam bidang tertentu, misalnya konsultan konstruksi, konsultan pemasaran, konsultan proyek, konsultan hukum, konsultan kesehatan, dan lain sebagainya. Sebagai konsultan, tentulah harus memahami dengan jelas tentang segala sesuatu yang berhubungan dengan bidangnya. Profesi ini juga sangat terbuka untuk para lulusan IAKN Tarutung. Sebagai contoh calon lulusan dapat mempersiapkan diri menjadi konsultan pendidikan, konsultan bidang konseling, konsultan bidang pariwisata dan bidang lainnya yang tentu harus disesuaikan dengan program studi dan kemampuannya. Di era digital sekarang ini, pemanfaatan jasa konsultan cukup efektif dilakukan melalui aplikasi-aplikasi internet, website dan media sosial.

 Demikianlah ulasan singkat yang dapat diuraikan tentang peluang profesi di era digital sekaran ini yang dapat menjadi pilihan bagi para lulusan IAKN Tarutung dalam rangka mengembangkan potensi dirinya agar dapat lebih berdampak di tengah masyarakat. Kenali diri, kenali potensi, perlengkapi dan latih diri untuk mampu mengikuti era digital itu. Orang Kristen bukanlah komunitas yang anti teknologi, tetapi harus menciptakan teknologi, mengikuti perkembangan teknologi, dan menggunakan teknologi untuk memberitakan Injil Keselamatan bagi semua umat. Maka, waspadalah terhadap pengaruh-pengaruh negatif yang banyak terjadi di era digital sekarang ini. Seperti Firman Tuhan dalam Roma 12:2 dikatakan “Janganlah kamu menjadi serupa dengan dunia ini, tetapi berubahlah oleh pembaharuan budimu, sehingga kamu dapat membedakan manakah kehendak Allah: apa yang baik, yang berkenan kepada Allah dan yang sempurna”.

 

Sekian dan Terimakasih.


Senin, 26 Juli 2021

KONSISTEN & KOMITMEN



Pengertian

Konsisten menurut KBBI adalah tetap (tidak berubah-ubah), taat asas, selaras/ sesuai tindakan dengan perbuatan. 

Komitmen menurut KBBI adalah perjanjian atau keterikatan untuk melakukan sesuatu; kontrak.

Mengapa kedua kata ini muncul dalam benak saya dan menjadi bahasan saya saat ini?

Pemahaman saya dengan konsisten adalah menyesuaikan perkataan dengan perbuatan, ada keselarasan antara apa yang diucapkan oleh seseorang dengan apa yang dilakukannya. Misalnya saja sebagai contoh sederhana. Dalam sebuah grup WA diinfokan bahwa ada salah seorang anggota sedang sakit dan memohon dukungan doa dari anggota lainnya. Beberapa orang memberikan balasan misalnya 'baik, semoga cepat sembuh yah'. Seorang pribadi yang konsisten betul-betul akan berdoa memohon kepada TuhanNya untuk memberikan kesembuhan kepada anggota grup yang sakit tadi. Jadi tidak hanya sekedar memberikan balasan di grup WA. Hal ini menunjukkan adanya kesesuaian perkataan dengan tindakan.  

Konsisten juga memiliki arti melakukan sesuatu hal sesuai aturan atau ketetapan yang berlaku umum. Seseorang yang konsisten melakukan suatu tindakan sesuai dengan peraturan yang berlaku pada diri sendiri maupun secara umum. Ada asas yang mengatur. Misalnya, mengapa hal itu dilakukan, apa alasannya, bagaimana melakukannya, siapa yang terlibat, untuk apa dilakukan, dll. Satu tindakan konsisten dapat berlaku pada satu masa, sepanjang seseorang itu mau bertindak dengan sebuah ketaatan dan tidak berubah-ubah. Misalnya seseorang yang sedang melakukan program menurunkan berat badan. Hari ini dia mengatakan mulai hari ini saya diet makanan dan rajin olahraga. Dalam dua tiga hari ia konsisten melakukan itu, tetapi hari ke empat dan seterusnya ia tidak lagi konsisten, karena banyak hal yang mempengaruhi. 😁😂😃 

Inkonsisten inilah yang sedang terjadi dalam diri saya saat ini. Di awal saya menulis blog ini, saya konsisten selama tiga hari berturut-turut untuk menulis. Begitu semangatnya saya memulai menulis di blog karena saya mau memotivasi diri sendiri untuk menulis. Dalam hati saya ada target yang harus saya lakukan, harus menulis di blog setiap hari tentang apa saja yang terlintas di dalam otak, menulis ini dapat dilakukan selama 30 menit hingga satu jam. Ajakan untuk menulis blog ini juga saya sampaikan kepada mahasiswa. Ternyata beberapa hari kemudian dan hingga saat ini, saya mengevaluasi diri sendiri bahwa saya memang tidak konsisten setiap hari dalam menulis blog ini. Mengapa? Banyak faktor yang menyebabkan. Beberapa hal yang menyebabkan sehingga saya tidak konsisten adalah kesibukan mengurus rumah tangga, kesibukan bekerja, susah berkonsentrasi, terkadang ada gangguan pada mata ketika berhadapan dengan laptop, termasuk juga terlalu asyik bermain dengan anak-anak. Melihat kondisi saya yang tidak konsisten, saya coba mengevaluasi diri. Akhirnya saya menurunkan target untuk menulis di blog dalam seminggu minimal harus ada tiga tulisan. 



Komitmen melibatkan dua buah pihak apakah dengan diri sendiri maupun orang lain. Komitmen dengan diri sendiri adalah membuat perjanjian atau kontrak dengan diri sendiri untuk melakukan sesuatu. Dalam hal ini, pada awal bulan Juli saya membuat perjanjian dengan diri saya sendiri untuk menulis di blog. Saya bersepakat dengan diri sendiri akan berusaha menulis setiap hari di blog. Hal ini dilakukan untuk memotivasi saya mulai menulis kembali karena otak saya sudah lama "berkarat" maka perlu di asah kembali. 

Berdasarkan hasil evaluasi saya, bahwa diri saya ternyata tidak konsisten menulis di blog. Inkonsisten ini tentu diakibatkan oleh saya yang tidak komitmen.. 😂😂. Memang banyak hal yang mempengaruhi mengapa tidak konsisten. Komitmen yang kuat akan menyebabkan seseorang menjadi konsisten. Kendala-kendala apapun yang menghalangi seseorang untuk konsisten bertindak dapat diatasi jika ada komitmen yang kuat, kecuali kendalanya adalah sesuatu yang mustahil untuk diatasi. Melihat hasil evaluasi terhadap diri sendiri, maka saya berkomitmen untuk menulis sesuatu di blog minimal tiga tulisan dalam seminggu. Hari ini saya menetapkan, mengikat satu perjanjian dengan diri sendiri. Semoga saya konsisten dan berkomitmen.

Konsisten dan komitmen akan membentuk seorang pribadi yang disiplin. Orang bijak mengatakan bahwa disiplin adalah kunci kesuksesan. Disiplin membutuhkan ketekunan. Ketekunan tentu harus didukung oleh komitmen dan melahirkan pribadi yang konsisten. 

Mari belajar menjadi seorang pribadi yang konsisten dan berkomitmen. Jika kita membiasakan diri konsisten dalam hal-hal kecil, lama kelamaan sifat konsisten akan mendarah daging, sehingga diwaktu mendatang kita tidak akan sulit lagi untuk tetap konsisten dalam bertindak. Disadari atau tidak disadari, sifat konsisten ini dapat menular kepada orang lain. Wahh..keren.

Jangan berharap orang lain akan memotivasi diri kita, tetapi diri sendirilah yang memotivasi diri sendiri (prinsip pembelajaran andragogi).

Waktu terus berjalan...

Para pembaca yang budiman, mari terus berkarya dan bermanfaat untuk orang lain, 

Hidup ini singkat dan ada masanya,

Tetapi karya akan selalu dikenang,

Stop dan berhenti melakukan hal-hal yang tidak bermanfaat.

Tetapkan tujuan, dan fokus pada tujuan yang bermanfaat untuk diri sendiri dan orang lain.

Konsisten, Komitmen...melakukan hal-hal yang baik.

Rabu, 07 Juli 2021

Tips Mengisi Liburan untuk Mahasiswa Kristen

Ditulis oleh: Marina Letara Nababan, M.Pd (Dosen IAKN Tarutung)

Sesuai kalender akademik kampus IAKN (Institut Agama Kristen Negeri) Tarutung telah menyelesaikan masa perkuliahan untuk Semester Genap TA. 2020/ 2021 dengan berakhirnya pelaksanaan UAS (Ujian Akhir Semester) pada tanggal 18 Juni yang lalu. Sudah lebih dua minggu mahasiswa IAKN Tarutung menikmati masa rehat libur perkuliahan. Tetapi hal ini tidak berlaku bagi mahasiswa tingkat akhir yang sedang menyusun skripsi tentunya, mereka sedang berjuang menuntaskan perjuangan untuk menyelesaikan study S1, ada yang bergelut di ruang perpustakaan, ada yang kencan setiap hari bersama laptop, ada yang sedang melakukan bimbingan dengan dosen dan ada yang sedang melakukan perbaikan-perbaikan dari dosen penguji. Tetap semangat para mahasiswa pejuang skripsi. 😁😁😁



Bagaimana dengan mahasiswa yang masih berada pada tingkat 1, 2, 3? Apa yang kamu lakukan mengisi waktu saat liburan panjang menunggu kembali perkuliahan pada awal September? Bagi mahasiswa yang seperti saya jauh dari orang tua menempuh pendidikan di negeri orang barangkali akan memilih pulang kampung untuk membantu orangtua mengolah ladang. Lumayan kan dua bulan membantu orangtua di kampung mengumpulkan biaya perkuliahan untuk semester depan. Lalu ketika jadwal kuliah akan kembali dimulai, maka si mahasiswa kembali ke tanah perantauan membawa beras sekarung, ikan asin, sayur mayur, cabe, tomat, bawang dll lumayan kan untuk menghemat biaya belanja sebulan.

Kondisi sekarang sangatlah berbeda dengan kondisi saya ketika masih mahasiswa S1 pada tahun 2000 - 2008. Saat itu saya menempuh perkuliahan di kampus Universitas Negeri Medan pada jurusan Pendidikan Teknik Elektro. Jadi setiap libur kuliah pasti pulang kampung dari Medan ke Lintongnihuta (Kabupaten Humbang Hasundutan) dengan menggunakan Bus Transportasi TSK (Tunas Kencana) yang paling terkenal pada saat itu. Komunikasi dengan orangtua sangatlah terbatas. Pada waktu itu masih ada Wartel (warung telepon), jika ingin menghubungi seseorang haruslah menggunakan uang koin, itupun jika orang yang akan kita hubungi memiliki hp (telepon genggam). Jika orangtua tidak memiliki hp, maka tidak ada komunikasi dengan orangtua selama satu semester, sehingga pas libur kuliah adalah moment yang tepat untuk pulang kampung membawa sejuta rindu untuk orangtua, keluarga dan kampung halaman.  Selama liburan di kampung halaman, jam 5 sudah harus bangun memasak, beres-beres, serapan pagi, lalu jam 7 sudah berangkat ke ladang untuk membantu orangtua sampai sore.  Sekitar jam 5 atau jam 6 sore akan kembali ke rumah membawa beberapa hasil ladang dan kayu bakar. Tiba di rumah, masak, mandi, makan malam, rehat sebentar, lalu tidur dengan pulas. 😄😄😄

Di jaman yang semakin canggih saat ini dengan perkembangan teknologi yang sangat cepat apalagi suasana pandemi Covid-19 yang masih melanda dunia, semua mahasiswa wajib dan harus memiliki HP android untuk bisa mengikuti perkuliahan secara daring. Pertanyaan, apakah ada diantara kalian mahasiswa yang menghabiskan waktu libur seperti pengalaman saya? Tentu, pasti ada, apalagi mahasiswa IAKN Tarutung mayoritas memiliki orangtua dengan profesi bertani atau berkebun. Tetapi kondisi yang berbeda adalah mahasiswa pastilah tidak nyaman jika ponselnya tidak dibawa kemana-mana termasuk jika pergi ke ladang. Saya menduga, disela-sela pekerjaan membantu orangtua di ladang, pastilah ada waktu sesekali menggunakan ponsel untuk sekedar up-date status di medsos, melakukan live (siaran langsung ) facebook dan mengabadikan tumbuh-tumbuhan yang sedang panen di ladang.  

Tetapi, adalah hal sangat penting yang akan saya sampaikan dalam tulisan ini. Para mahasiswa Kristen khususnya tolong benar-benar diperhatikan bagaimana mengisi waktu liburan saat ini supaya setiap waktu yang ada tidak ada sedikitpun terpakai untuk hal-hal yang tidak bermanfaat.

1. Pergunakanlah waktu yang ada

Dalam Efesus 5: 15 dikatakan "Karena itu, perhatikanlah dengan seksama, bagaimana kamu hidup, janganlah seperti orang bebal, tetapi seperti orang arif, dan pergunakanlah waktu yang ada, karena hari-hari ini adalah jahat". Firman Tuhan menyuruh kita untuk bijaksana memakai setiap waktu yang ada dengan perbuatan-perbuatan yang baik. 'Karena hari-hari ini adalah jahat' dapat diartikan bahwa jika kita tidak menggunakan waktu dengan baik maka akan ada akibat buruk yang terjadi pada diri kita maupun orang lain. Misalnya saja, seorang mahasiswa menghabiskan waktu untuk ber-medsos ria tidak membantu orangtua di rumah secara maksimal seperti membantu memasak, beresin rumah, dan lain-lain. Tentu kondisi ini akan menyebabkan kemarahan dan membuat orangtua kesal, apalagi orangtua lelah baru pulang kerja dari ladang. Selanjutnya bisa saja terjadi pertengkaran antara mahasiswa dan orangtuanya. Contoh lain misalnya, kebebasan mengakses internet memberi peluang bagi mahasiswa untuk melihat gambar atau video porno. Gambar maupun video yang tidak pantas, jelas akan merusak otak dan pikiran si mahasiswa, bisa-bisa si mahasiswa tergoda untuk melakukan hal yang tidak pantas dan terlibat dengan pergaulan bebas. Jadi, jangan membuang waktu kita untuk hal yang sia-sia dan tak berguna. Jadilah pribadi yang bijaksana.

2. Waktu adalah kesempatan

Waktu tidak akan pernah kita ulangi. Mari gunakan waktu sebagai sebuah kesempatan untuk melakukan hal-hal yang bermanfaat untuk diri sendiri maupun orang lain. Segala sesuatunya ada waktunya. Ada waktu makan, ada waktu bekerja, ada waktu untuk beristirahat, ada waktu untuk menggunakan ponsel, ada waktunya jadi mahasiswa, ada waktunya akan lulus. Bagi saya pribadi, jikalau masih bisa diulang masa mahasiswa dulu, mungkin saya saat ini sudah menjadi seorang penulis buku, karena saya sadar tidak sungguh-sungguh memanfaatkan waktu yang ada untuk mulai menulis disebabkan kesibukan kuliah, kesibukan berorganisasi, kesibukan bekerja, dan keterbatasan komputer dan ponsel yang belum ada pada saat itu. Tetapi, saya selalu berprinsip, tidak ada kata terlambat untuk memulai sesuatu yang bermanfaat dan penting. Profesi sebagai dosen sejak Maret 2019 telah memaksa saya harus menulis. Selama dua tahun ini pun saya masih susah untuk memulai menulis, karena otak sudah lama berkarat tidak pernah di asah dan kesibukan mengurus rumah tangga dan keluarga. Selagi Anda masih muda, selagi Anda masih mahasiswa, pergunakanlah waktu yang ada, jadikan menjadi kesempatan untuk melakukan kebaikan bagi diri sendiri, keluarga dan masyarakat. 

3. Fokus pada tujuan

Apa yang dilakukan hari ini adalah untuk keberhasilan di hari esok. Tidak ada seorang pun mahasiswa yang tidak ingin berhasil. Tamat kuliah tepat waktu, setelah tamat kuliah dapat bekerja, menghasilkan uang dan dapat mandiri secara financial tanpa bergantung kepada keluarga. Setelah bekerja sekian lama, akan menikah dan menjadi keluarga bahagia berkecukupan secara ekonomi. Mahasiswa harus memiliki target, dan membuat langkah-langkah apa yang dapat dilakukan untuk mencapai target tersebut. Bagaimana mungkin seorang mahasiswa akan tamat tepat waktu tanpa belajar? Kecuali menempuh jalan yang tidak pantas dilakukan. Untuk fokus pada tujuan, mahasiswa dapat menuliskan dan menempelkan di dinding kamar kamu, apa tujuan kamu, langkah-langkah apa yang kamu lakukan untuk mencapai tujuan tersebut. Setiap hari melihat tulisan di dinding kamar akan mengingatkan kamu dan memotivasi, serta menjembatani diri untuk melakukan hal-hal yang tidak bermanfaat yang bisa mengganggu pencapaian tujuan.

4. Membuat schedule

Kamu dapat membuat roster kegiatan seperti jadwal pelajaran di sekolah. Dari jam bangun tidur pukul 05.00 WIB sampai jam tidur malam pukul 22.00 WIB tertera kegiatan-kegiatan apa saja yang akan kamu lakukan sepanjang hari itu. Hal ini akan menolong kamu menggunakan waktu sebaik-baiknya, dan juga dapat melatih kamu menjadi orang yang disiplin bekerja. Orang bijak mengatakan 'Disiplin adalah Kunci Kesuksesan'. Biasakan diri disiplin sejak muda hingga mendarah daging, kelak saat kamu terjun dalam dunia pekerjaan keberhasilan akan menghampirimu. 

5. Menulis dan berdiskusi

Saya mengajak teman-teman mahasiswa untuk mulai menulis, meluangkan waktu sekitar 30-60 menit setiap hari. Apa yang ditulis? Dimana ditulis? Bagaimana caranya menulis? Cukup lakukan hal yang sederhana, tidak perlu menulis seperti membuat laporan tugas kuliah, makalah, atau paper. Kamu dapat menuliskan hal apa saja yang kamu alami sepanjang hari itu. Bisa berupa cerpen atapun menulis puisi. Tuangkanlah di blogspot pribadi seperti yang saya lakukan ini. Up-date status di medsos dapat dikembangkan dengan tulisan singkat di blogspot, tulisan dapat diketik di ponsel atau laptop. Ide tulisan juga dapat diperoleh dari diskusi-diskusi bersama keluarga, teman, maupun tetangga. Diskusi ini akan mempertajam pemahaman kamu tentang ide yang akan kamu tuangkan dalam tulisan. Misal nya, ada tetangga yang tidak mau divaksin ada juga yang mau. Kamu boleh menuangkan pandangan kamu tentang hal tersebut, mengapa mau/ tidak mau divaksin?. Kebiasaan menulis ini akan memudahkan kamu nantinya saat akan memulai menyusun skripsi. Dan bahkan jika kamu mau mengembangkan potensimu, menulis dapat menghasilkan uang loh, coba saja buktikan.

6. Membaca Firman Tuhan

Keharusan dan kewajiban bagi mahasiswa yang mengaku dirinya Kristen untuk memberikan waktu setiap hari membaca dan merenungkan Firman Tuhan. Tidak meluangkan waktu, tetapi memberikan prioritas waktu dipagi hari setelah bangun pagi melakukan saat teduh menikmati waktu bersama Tuhan. Berbicara dengan Tuhan melalui Doa dan perenungan akan Firman Tuhan. Menyerahkan waktu sepanjang hari itu dalam penyertaan Tuhan. Dengan apakah seorang muda mempertahankan kelakuannya bersih? Dengan menjaganya sesuai dengan firmanMu (Mazmur 119: 9). Ingat, hari-hari ini adalah jahat. Ponsel yang kecil itu dapat membuat kita jatuh dan melakukan dosa. Tuhan menghendaki supaya setiap umatnya melakukan apa yang Tuhan inginkan bukan apa yang kita inginkan, karena apa yang kita inginkan belum tentu baik, tetapi apa yang Tuhan inginkan adalah baik adanya, karena setiap kita diciptakan untuk tujuan memuliakan Dia Sang Pencipta. Roh Kudus Tuhan akan memampukan setiap orang yang mau melakukan kehendakNya. Tidak perlu takut dan ragu sebab Allah setia dengan janjiNya. Saya sudah buktikan itu. Bagaimana dengan Anda, sudahkah Anda buktikan?


Semoga tulisan ini bermanfaat untuk para pembaca sekalian, khususnya para mahasiswa supaya lebih memanfaatkan waktu sebaik-baiknya. Terimakasih.
Salam Semangat.

Silangkitang, 07 Juli 2021

Tips membuat judul skripsi

Ditulis oleh Marina Letara Nababan, M.Pd.

Menyusun skripsi merupakan syarat terakhir yang harus dipenuhi oleh seorang mahasiswa untuk menyelesaikan perkuliahannya di bangku sarjana. Biasanya setelah menempuh enam semester perkuliahan, mahasiswa sudah mulai mencari-cari apa judul skripsi yang akan diajukan. Untuk selanjutnya judul tersebut akan dikonsultasikan kepada Dosen Pembimbing Akademik dan selanjutnya didiskusikan bersama Dosen Pembimbing Skripsi.

Apakah  menentukan judul skripsi itu sesuatu hal yang sulit atau mudah?

Tentu sebagian mahasiswa akan mengatakan bahwa membuat judul skripsi itu sangatlah mudah, sebagian lagi akan mengatakan sulit. Yang mengatakan mudah tentulah mahasiswa yang sudah betul-betul paham bagaimana cara nya dalam menyusun skripsi dan paham tentang metodologi penelitian.

Foto ini adalah salah satu dari dokumentasi penulis memberikan materi kuliah Praktek Perencanaan Program Pendidikan pada mahasiswa semester VI Prodi S1 Manajemen Pendidikan Kristen IAKN Tarutung pada tanggal 24 Mei 2021.

Dalam tulisan ini, penulis akan menceritakan sedikit pengalaman bagaimana membuat judul skripsi khususnya bagi mahasiswa Prodi Manajemen Pendidikan Kristen IAKN Tarutung.

1. Cari masalah apa yang sedang terjadi

Masalah yang dimaksud adalah segala permasalahan yang sedang terjadi di lapangan yang terkait dengan bidang jurusan kamu sebagai mahasiswa Manajemen Pendidikan Kristen. Skripsi secara sederhana dapat dikatakan sebagai laporan hasil penelitian. Penelitian dilakukan karena adanya masalah yaitu kesenjangan antara harapan dan kenyataan (ingat mata kuliah Metodologi Penelitian). Bandingkanlah teori yang kamu peroleh selama perkuliahan dengan kenyataan di lapangan, apakah sesuai atau tidak, jika kenyataan dilapangan tidak sesuai dengan teori yang telah dipelajari tentu ada permasalahan yang terjadi. Untuk memperoleh masalah apa yang sesungguhnya terjadi, tentu mahasiswa harus melakukan study observasi atau survey ke lapangan. 
Sebagai contoh: Bandingkanlah teori yang kamu pelajari pada matakuliah Supervisi Pendidikan dengan pelaksanaan supervisi pendidikan yang dilakukan oleh seorang kepala sekolah pada sebuah lembaga pendidikan. Jika pelaksanaan di lapangan tidak sesuai carilah apa penyebabnya dengan melakukan survey, wawancara, observasi dan juga study literatur jurnal atau buku yang berkaitan.

2. Tentukan variabel

Variabel yang dimaksud adalah variabel penelitian yang merupakan fokus atau topik penelitian. Variabel ini berasal dari hasil observasi lapangan atau hasil study literatur jurnal. Variabel ini lah yang akan menjadi judul skripsi nantinya.

3. Sesuatu yang unik

Sesuatu yang unik maksudnya satu topik yang sangat menarik yang layak untuk diangkat menjadi topik penelitian, tentunya yang berkaitan dengan bidang ilmu Manajemen Pendidikan Kristen. Sebagai contoh: sebuah lembaga sekolah Kristen di satu daerah menjadi sekolah percontohan, akreditasinya bagus, memiliki prestasi pada lomba tingkat nasional, lulusannya banyak diterima di sekolah-sekolah favorit atau masuk perguruan tinggi favorit. Tentu ada keunikan atau nilai plus tersendiri mengapa sekolah tersebut dapat memiliki prestasi yang bagus. Temukanlah jawabannya dengan melakukan survey, observasi, wawancara, pengamatan. Jawaban itulah kamu angkat menjadi judul skipsi. Ingat yang berkaitan dengan bidang ilmu Manajemen Pendidikan Kristen. 

4. Banyak membaca

Membaca artikel jurnal, skipsi maupun buku tentulah menjadi sebuah keharusan. Disamping menambah pemahaman mahasiswa juga menjadi referensi yang harus ada dalam daftar pustaka dari skripsi yang disusun. Dengan membaca referensi, mahasiswa akan terlatih memahami topik-topik apa saja yang berkaitan dengan bidang ilmu Manajemen Pendidikan Kristen. Menyusun skripsi membutuhkan cara berpikir ilmiah. Bagaimana cara berpikir ilmiah? tentu jawabannya diperoleh dengan membaca buku maupun artikel ilmiah.

 5. Diskusi

Biasakan berdiskusi dengan teman, dengan senior, dengan dosen, dengan guru, dengan kepala sekolah, dengan pimpinan/ pengelola yayasan. Diskusi dapat mempertajam pemahaman kamu dan memunculkan ide-ide untuk judul skripsi yang akan kamu buat.

6. Motivasi

Berusahalah memotivasi diri sendiri. Lakukan hal ini dengan mempraktekkan ilmu manajemen itu pada diri sendiri. Melakukan sesuatu untuk mencapai tujuan/ visi. Bagaimana supaya tujuan itu dapat tercapai? Tentunya dengan menerapkan fungsi-fungsi manajemen yang diawali dengan tahap perencanaan hingga tahap evaluasi. Orang bijak mengatakan "Hasil tidak menghianati proses". Berusahalah dan terus berusaha. Bangun kepercayaan diri dan tidak tergantung kepada orang lain. Miliki iman di dalam Tuhan bahwa Ia akan menyertai setiap orang yang berseru kepadaNya di dalam Doa dan kebenaran. Tentu kuasa Tuhan akan bekerja bagi setiap orang yang tulus hatinya dan mau melakukan apa Tuhan inginkan.

Demikianlah tips sederhana yang dapat dibagikan oleh penulis. Semangat memasuki tahap menyusun skripsi. Jika kita berusaha dan berdoa, tidak ada sesuatu yang sulit untuk dikerjakan. Saya sudah membuktikannya. Jika saya bisa, tentu Anda pun bisa dan mungkin lebih bisa dari saya. 

Semangat..Semangat..Semangat.
God bless.



 

Mengapa ku mencintaimu? (part-9)

  Senang, bahagia, sedih, lelah, lega semua rasa bercampur. Senang dan sangat bahagia yang kurasakan bisa berjumpa denganmu. Seseorang yang ...